JAKARTA, harianmerapi.com - Belasan kendaraan dikabarkan terlibat kecelakaan karambol di KM 92 Tol Cipularang arah Cikampek-Jakarta pada Minggu (26/6/2022) malam.
Hal tersebut diketahui melalui video yang beredar dan viral di media sosial dengan memperlihatkan sejumlah kendaraan sudah dalam posisi tak beraturan dengan badan mobil yang hancur di ruas tol tersebut.
Dalam video yang diterima di Jakarta, Senin dini hari itu, terdengar sirine polisi dan tampak beberapa orang dengan wajah cukup tegang melihat situasi.
Baca Juga: Bus Pariwisata Alami Kecelakaan, Tim SAR Masih Lakukan Pencarian Korban yang Hilang
Dalam video itu seorang wanita menjelaskan situasi kecelakaan, di mana dia menyebut jika ada 15 kendaraan yang terlibat kecelakaan beruntun dan penyebabnya adalah bus yang mengalami rem blong.
"Alhamdulillah, aku, bapakku, suamiku dan adikku selamat. Kita berempat habis nengok anak dari Bandung, Alhamdulillah selamat. Ini tabrakan beruntun di KM 92 ada 15 mobil. Awalnya bis ini kayaknya remnya blong dan sekarang kayaknya sopirnya kabur. Nih kecelakaan di KM 92 arah Bandung menuju Jakarta," sebut wanita dalam video yang diduga korban kecelakaan, dengan nada panik.
Belum diketahui apakah ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Begitu juga penyebab kecelakaan.
Baca Juga: Pesawat Susi Air Rute Timika-Duma Kecelakaan, Pilot dan Semua Penumpang Selamat
Hanya saja, ruas tol dari Bandung menuju Jakarta yang menjadi tempat kejadian perkara (TKP) macet total yang dikabarkan hingga belasan kilometer.
Artikel Terkait
13 Penumpang Termasuk Sopir Tewas Akibat Kecelakaan Maut Bus Pariwisata di Bukit Bego Imogiri Bantul
Kronologi Kecelakaan Maut Bus Pariwisata di Bukit Bego Imogiri Bantul, Sopir Panik Rem Blong
Ajaib, 3 Balita Selamat Usai Kecelakaan Maut Bus Pariwisata di Imogiri Bantul yang Tewaskan 13 Orang
16 Korban Kecelakaan Maut Bus Pariwisata di Jalan Imogiri Bantul Dirawat di RS PKU Muhammadiyah Bantul
Daftar Nama Korban Luka-luka Kecelakaan Maut Bus Pariwisata di Imogiri Bantul Hampir Seluruhnya Asal Sukoharjo
Enam Korban Tewas Kecelakaan Bus Pariwisata di Bukit Bego Imogiri Dimakamkan Satu Liang, Termasuk 2 Balita
Polisi Olah TKP Kecelakaan Bus Pariwisata di Bukit Bego Imogiri Bantul yang Memakan Korban 13 Orang Tewas
Salut! Ribuan Ban Bekas Dipasang di Bukit Bego Imogiri Pasca Kecelakaan Maut Bus Pariwisata Asal Sukoharjo
Warga Cium Bau Amis di TKP Kecelakaan Maut Bukit Bego Imogiri Bantul, Ini Reaksi Polisi
Pemilik GA Trans Akui Bus Naas Baru Sekali Lewat Bukit Bego Imogiri Bantul: Sopir Punya Pengalaman 15 Tahun
Polisi Sudah Periksa Pemilik Bus Pariwsata yang Menabrak Tebing Bego Imogiri, Ini Hasilnya
Bus Murni Jaya Adu Banteng dengan Efisiensi, Sopir Meninggal Dunia di Tempat
Bus Pariwisata Tabrak Tiang Listrik di JJLS Gunungkidul, Dua Cedera
Empat Bus dan Dua Kendaraan Terlibat Kecelakaan Beruntun di Tol Solo-Ngawi, Satu Orang Tewas dan 12 Luka
Kecelakaan Bus di Tol Surabaya, 13 Orang Meninggal, 12 Orang Luka-luka, Begini Kronologinya
Update Kecelakaan Bus Pariwisata di Tol Mojokerto: Korban Tewas jadi 15, Ini Identitas Korban yang Dikenali
Bus Rombongann Takziah Kecelakaan di Ringroad, Satu Tewas Belasan Luka-luka, Ini Kronologi Lengkapnya
Kecelakaan Maut Bus Masuk Kali Tuntang, Selamat Berkat Pertolongn yang Bahurekso