Gandung Pardiman ajak generasi muda ikuti jejak Ridwan Kamil gabung Partai Golkar

- Kamis, 19 Januari 2023 | 09:00 WIB
Drs HM Gandung Pardiman  (Foto: Istimewa)
Drs HM Gandung Pardiman (Foto: Istimewa)

HARIAN MERAPI - Ketua DPD Partai Golkar DIY Gandung Pardiman berharap semakin banyak generasi muda yang bergabung Partai Golkar, setelah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil resmi masuk ke parpol berlambang beringin itu.

Alasannya sederhana, selama ini Ridwan Kamil menjadi idola anak-anak muda.

Oleh karena itulah anggota Komisi VII DPR RI Dapil DIY itu berharap anak-anak muda di mana pun berada di Indonesia mengikuti jejak Ridwan Kamil masuk Partai Golkar.

Baca Juga: Diperiksa KPK sebagai saksi, istri dan anak Lukas Enembe bungkam

"Saya berharap dampak masuknya Ridwan Kamil ini diikuti anak-anak muda di berbagai daerah termasuk di Yogyakarta untuk juga merapat masuk Partai Golkar," kata Gandung Pardiman dalam keterangan persnya, Kamis (19/1/2023).

Ridwan Kamil secara resmi masuk Partai Golkar, Rabu (18/1). Kemudian diberi jabatan oleh Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto sebagai Wakil Ketua Umum Bidang Penggalangan Pemilih dan Co-Chair Badan Pemenangan Pemilihan Umum 2024.

Baca Juga: Pacar pelaku pembuangan bayi di bak sampah Bantul tak ditetapkan sebagai tersangka, ini alasannya

Gandung mengapreasiasi semangat Ridwan Kamil yang ingin menggaet kalangan anak muda untuk gabung dengan Partai Golkar. Semangat ini harus didukung guna merealisasikannya sehingga membuat partai Golkar menjadi pemenang Pemilu.

"Semangatnya untuk menggaet anak muda masuk partai Golkar harus kita support sepenuhnya," tegas Gandung.

Baca Juga: Banjir di Kudus mengakibatkan kerugian material sebesar Rp141,79 miliar

Menurut Gandung Pardiman, pemilu 2024 semakin dekat untuk itu dirinya menekankan kepada semua kader Partai Golkar untuk bekerja keras berkarya nyata di tengah masyarakat. Sehingga menarik simpati serta dicintai masyarakat.

"Semua fungsionaris dan kader Partai Golkar harus semakin gencar terjun di tengah masyarakat berkarya nyata yang dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat. Hal ini sangat perlu dilakukan agar masyarakat simpati dan nantinya menjatuhkan pilihannya pada partai Golkar pada pemilu 2024 sehingga Golkar menang," ujarnya. *

 

Editor: Sutriono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X