JAKARTA, harianmerapi.com - Menteri BUMN Erick Thohir meminta kepada direksi Pertamina agar seluruh toilet di semua SPBU Pertamina yang dikelola langsung maupun dikerjasamakan dengan swasta bersifat gratis atau tidak dipungut biaya.
"Kepada direksi Pertamina, saya mengharapkan fasilitas umum seperti ini harusnya gratis, karena kan sudah dapat (keuntungan) dari penjualan bensin, selain itu ada juga toko kelontongnya. Jadi masyarakat mestinya mendapatkan fasilitas tambahan," ujar Erick Thohir seperti dikutip dari akun Instagram resminya @erickthohir di Jakarta, Selasa (23/11/2021).
Erick mengaku heran ketika mendapati adanya kisaran biaya Rp2.000 sampai dengan Rp4.000 bagi masyarakat umum yang menggunakan toilet umum SPBU Pertamina yang berlokasi di Kecamatan Malasan, Probolinggo, Jawa Timur.
Baca Juga: Bandar Narkoba Penabrak Iptu JM Diringkus di Semarang, Pelaku Lainnya Masih Diburu
Erick pun akan menindaklanjuti pungutan biaya di toilet umum SPBU tersebut dengan menghubungi pemilik SPBU tersebut yang bernama bapak Agus, setelah Menteri BUMN itu menggunakan toilet berbayar di SPBU Pertamina itu.
"Ya sudah nanti ditelepon, kenapa toilet saja mesti bayar, padahal sudah bisnis bensin," katanya.
Menteri BUMN juga segera menginstruksikan kepada direksi Pertamina untuk memperbaiki persoalan toilet berbayar tersebut, mengingat seharusnya toilet SPBU yang berada di bawah Pertamina harusnya gratis.
"Saya minta direksi Pertamina harus perbaiki. Dan saya minta nanti seluruh kerja sama dengan pom bensin (SPBU) swasta yang di bawah Pertamina toiletnya tidak boleh bayar, harus gratis," ujar Erick Thohir.
Artikel Terkait
Bima Arya: Erick Thohir Menteri Super yang Langsung Turun ke Lapangan
Verawati Fajrin Terus Banjir Simpati. Menteri BUMN Erick Thohir : Jangan Memikirkan Yang Terlalu Berat
Bursa Pilpres 2024 Menghangat, PAN Lirik Erick Thohir, Anies, Khofifah dan Ridwan Kamil
Erick Thohir Menikmati Jejamu Lychee Telang: Nikmat Sekali dan Mantap
Erick Thohir Dorong Kolaborasi BUMN dengan Komunitas Kreatif Agar Mendunia
Erick Thohir Ingatkan Pentingnya Peta Jalan Pembukaan Lapangan Kerja
Warga Lingkungan Terdekat Kilang Cilacap Pertamina Masih Mengungsi
Pertamina Pastikan Kebakaran di Cilacap Tidak Berpengaruh pada Produksi Kilang
Kebakaran Kilang Minyak Pertamina, Ketua DPR Desak Polri Usut Tuntas
Kebakaran Tanki Pertamina Cilacap, Polisi Periksa 6 Orang Saksi
Polisi Menduga Kebakaran Tangki Kilang Pertamina Cilacap Akibat Sambaran Petir, Kerugian Masih Didata
99 SPBU Pertamina Sudah Menggunakan Listrik Tenaga Surya