JOGJA,harianmerapi.com-Seorang pria berinisial AM (22) warga Sruni Siton, Jaraksari, Wonosobo, Jawa Tengah, diamankan Polsek Gedongtengen, Dia merupakan tersangka pencurian motor.
Kasi Humas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharja, mengatakan penangkapan pelaku dengan adanya laporan polisi, Minggu (12/5/2022). Saat itu, RY (18) warga Pati, kehilangan motor di Penginapan wilayah Gedongtengen.
"Sepeda motor korban diketahui hilang Minggu (12/6/2022) sekira pukul 07.00 wib," kata Timbul, Jumat (1/7/2022).
Dari laporan itu, petugas lantas menindaklanjuti dengan mendatangi lokasi kejadian dan memeriksa para saksi serta memeriksa CCTV di sekitar lokasi kejadian. Hasilnya, polisi berhasil mengindentifikasi dan menangkap pelaku.
"Dari serangkaian penyelidikan, pelaku akhirnya bisa kami tangkap Rabu (29/6/2022) sekira pukul 21.00 wib di Jebres Solo," ucapnya.
Baca Juga: Horor Kesasar Belanja ke Pasar Gaib karena Salah Hari Pasaran, Maka ini yang Terjadi ........
Dari penangkapan itu, turut diamankan pula barang bukti berupa uang tunai Rp 30.000 sisa hasil Penjualan sepeda motor korban, 2 buah HP merek Blackview dan Redmin dibeli dari hasil uang penjualan sepeda motor.
Dari hasil pemeriksaan terhadap pelaku, diperoleh keterangan bahwa sepeda motor korban diambilnya kunci masih berada di sepeda motor korban. Saat kejadian, korban sedang terlelap tidur.
"Pelaku mengambil mencuri motor dengan cara mengeluarkan melalui pintu depan, lalu di tuntun dan dibawa pergi ke arah utara," katanya.
Setelah berhasil membawa kabur, sepeda motor korban langsung di jual dengan sistem COD. Polisi masih mengembangkan kasus ini. "Atas kasus ini pelaku AM terancam pasal 363 KUHP. Motifnya ekonomi," pungkasnya.*
Artikel Terkait
Polres Sukoharjo Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor yang Menyasar Parkiran Masjid
Dua Residivis Pencurian Sepeda Motor dan Mobil Bak Terbuka Lintas Provinsi Dibekuk Polres Boyolali
Dua Pelaku Pencurian Spesialis Pecah Kaca Mobil Lintas Provinsi Dibekuk Satreskrim Polres Klaten
Tersangka Pencurian Diamankan Polsek Mlati Sleman, Modusnya Pura-pura Minta Sumbangan, Ini Barang yang Dicuri