HARIAN MERAPI - Alumni SMA Negeri 5 Yogyakarta lulusan 1971 memiliki paguyuban bernama SMAMA 71 Yogyakarta. Setelah pandemi Covid-19 melandai, berbagai agenda kegiatan digelar paguyuban tersebut.
Sabtu–Minggu (12-13/11/2022) lalu, para alumni menggelar rangkaian reuni SMAMA 71 di Jogja. Pada hari pertama, digelar Tilik Sekolah (silaturahmi) ke SMAN 5 Yogyakarta.
“Ada sekitar 50 pengurus maupun anggota paguyuban SMAMA 71 Yogyakarta ikut Tilik Sekolah. Kami memberikan donasi pula untuk SMAN 5 Yogyakarta pada kesempatan tersebut,” jelas Ketua Paguyuban SMAMA 71 Yogyakarta, Iswanto Bimokarno.
Baca Juga: Kabar baik, vaksinasi kembali hadir di Dinkes Bantul
Setelah diskusi, beramah-tamah maupun foto-foto dengan perwakilan sekolah setempat, lalu rombongan makan siang di lokasi kuliner kawasan Bibis Bantul.
Pada sore harinya, segenap Paguyuban SMAMA 71 sudah berada Hotel University Club (UC) UGM, Bulaksumur. Antara lain, ada registrasi peserta, pembagian kamar dan pembagian souvenir.
Lalu selepas Isya, digelar malam keakraban (Makrab) dengan dipandu MC, Edi Warsito dan Retno Mahening (anggota SMAMA 71 Yogyakarta).
Baca Juga: Indonesia bisa serap hibah dari PGII, untuk percepat transisi energi
“Rangkaian kegiatan Makrab, misalnya menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan-sambutan, ramah-tamah, pembagian doorprize dan nyanyi bersama,” jelas Iswanto.
Artikel Terkait
Ini Daftar Lagu Kenangan yang Cocok Dilantunkan Saat Reuni, Temu Kangen dan Syawalan
Film 'Naga Naga Naga' Jadi Ajang Reuni Pemain, Ini Sebabnya
Bertemu Jokowi dan Erick Thohir di CFD Solo, Ganjar: 'Reuni aja, lihat-lihat. Beliau hanya mau olahraga'
Inilah profil Daniel Henney, lawan main Hyun Bin dalam Film Confidential Assignment 2, reuni setelah 17 tahun
Peruntungan Shio Monyet Kamis 25 Agustus 2022, hari yang baik untuk melakukan reuni dengan keluarga