SEMARANG, harianmerapi.com – Kasdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Parwito memimpin Acara Taklimat Akhir Audit Pemanfaatan Aset Barang Milik Negara (BMN) di Kodam IV/Diponegoro.
Acara tersebut dihadiri Brigjen TNI Rosdianto, S.Sos., M.Tr (Han) selaku Ketua Tim Itjen Kemhan di Ruang Bina Yudha, Makodam IV/Diponegoro, Rabu (15/6/2022).
Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono diwakili Kasdam mengucapkan terima kasih kepada Tim Audit Itjen Kemhan yang telah melaksanakan tugas secara optimal.
Baca Juga: Kodam IV Diponegoro Luncurkan Aplikasi ILMCI, untuk Tingkatkan Mutu Pendidikan di Masa Pandemi
Menurutnya, temuan-temuan yang ada selama pelaksanaan audit, dapat dijadikan sarana introspeksi sekaligus pemicu semangat untuk memperbaiki dan meningkatkan kualitas kinerja ke depan.
“Kodam IV/Diponegoro secara terbuka dan berbesar hati akan menerima segala bentuk masukan dan saran dari Tim Audit untuk menata sistem kinerja, pertanggungjawaban, dan mekanisme pemanfaatan BMN di jajaran Kodam IV/Diponegoro,” kata Kasdam.
Kepada pejabat terkait, Kasdam menekankan agar temuan yang ada kiranya dijadikan sebagai bahan masukan serta segera ditindaklanjuti secara benar sesuai dengan rekomendasi yang diberikan oleh Tim Audit Itjen Kemhan.
Baca Juga: Panglima TNI Minta Korban Kerangkeng di Rumah Bupati Langkat Tak Takut Bersuara
Kasdam berharap, segala bentuk permasalahan dalam pengelolaan dapat dihindari, guna mempertahankan penilaian BPK RI yang memberikan Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) terhadap Laporan Keuangan Kemhan RI.
Dalam pelaksanaannya acara tersebut dihadiri Irdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Mirza Agus, S.I.P., Kapok Sahli Pangdam IV/Diponegoro Brigjen TNI Joko Triyanto, S,E., M.M., para Asisten dan Kabalakdam IV/Diponegoro. *
Artikel Terkait
Andika Perkasa Turun Tangan Terkait Keterlibatan Oknum Anggota TNI AD dalam Kasus Tabrak Lari di Nagreg
Tiga Oknum Anggota TNI AD Diduga Terlibat Kasus Tabrak Lari di Nagreg Bandung, Ini Kronologinya
Tiga Oknum TNI AD yang Diduga Terlibat Tabrak Lari di Nagreg Bandung Terancam Dipecat
KSAD Kunjungi Rumah dan Makam Korban Tabrak Lari di Nagreg, Pastikan Oknum TNI AD Diproses Hukum
Dua Prajurit TNI AD Korban Penembakan Kelompok Bersenjata Dievakuasi ke Timika
TNI AD Ungkap Kronologi Kecelakaan yang Menyebabkan Perwira Letda dan Jurnalis Meninggal di Merauke
Begal Apes Ini Tenggak Miras Sebelum Merampok Anggota TNI