HARIAN MERAPI- Bulan suci Ramadhan 1444 H hampir tiba, umat muslim bersiap untuk menyambutnya.
Demikian pula dengan dua masjid suci Masjidil Haram yang bersiap menyambut Ramadhan.
Berbagai persiapan dilakukan untuk menyambut Ramadan dan melayani umat muslim yang beribadah di tempat suci itu.
Di antara persiapan yang dilakukan adalah menambah karyawan dan pekerja untuk pelayanan selama Ramadhan di Masjidil Haram.
Untuk pelayanan selama Ramadhan diperkirakan membutuhkan tenaga sekitar 12.000 orang.
Dengan pekerja yang ada saat ini membutuhkan tambahan sekitar 8.000 orang untuk bekerja di Masjidil Haram.
Baca Juga: Permohonan paspor haji dan umroh tidak perlu lagi surat rekomendasi dari Kemenag
Kepresidenan Umum Kerajaan Arab Saudi untuk urusan dua masjid suci telah menyampaikan pembukaan pekerjaan bagi mereka yang memenuhi syarat untuk bekerja di Masjidil Haram.
Para relawan itu akan dipekerjakan di 10 bidang pekerjaan yang harus ditangani selama Ramadhan.
Mereka memperkirakan selama bulan Ramadhan itu ada 200 ribu jam kerja untuk pelayanan.
Baca Juga: Info penting untuk jemaah calon haji, rekam biometrik untuk proses penerbitan visa, begini caranya
Dengan besarnya jumlah relawan dan jam kerja, otoritas setempat menargetkan menjadi satu lingkungan pekerjaan dalam pelayanan paling terorganisir di dunia.
Media setempat memberitakan bahwa presidensi juga ingin melayani para lansia, penyandang disabilitas, melalui peningkatan pelayanan transportasi.
Peningkatkan jumlahnya hingga mencapai 10.000 kendaraan yang beroperasi sepanjang waktu dan dapat dipesan melalui aplikasi. *
Artikel Terkait
Kepala BPKH dan Menteri Haji Saudi jajaki potensi kerja sama investasi perhajian
BPKH gandeng JAMDATUN Kejaksaan Agung tingkatkan tata kelola keuangan haji
Ini hitungan besaran biaya haji 2022: BPIH Rp 39,89 juta, disubsidi Rp 58,03 juta, totalnya Rp 97,9 juta
Kabar gembira, kuota haji Indonesia dikembalikan 100 persen, begini persiapan pemerintah
Alhamdulillah, kuota haji Indonesia tahun 2023 sebanyak 221 ribu orang
Kemenag DIY akan berangkatkan 3.300 calon haji tahun ini
Biaya perjalanan ibadah haji tahun 2023 diusulkan sebesar Rp69.193.733
Dana kelolaan haji mencapai Rp 166,01 triliun, BPKH ungkap kesiapan pendanaan haji tahun 2023
Pemerintah Resmi Menetapkan BPIH Rp 90 Juta, Ongkos Naik Haji Tahun 2023 Sebesar Rp 49.812.700