HARIAN MERAPI - Bencana gempa bumi di Cianjur Jawa Barat mendapat perhatian serius Presiden Jokowi.
Salah satu agenda penting pasca gempa adalah rekonstruksi di lokasi bencana.
Berkaitan itulah Presiden Joko Widodo mengunjungi wilayah terdampak gempa bumi di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Senin.
Baca Juga: DPRD Salatiga angkat bicara soal Set Top Box TV Digital yang mulai langka
Presiden dan rombongan datang menggunakan kendaraan darat guna memastikan dimulainya proses rekonstruksi dan penyaluran bantuan kemanusiaan kepada seluruh korban.
Berdasarkan keterangan Biro Pers Sekretariat Presiden yang diterima di Jakarta, Senin, Jokowi diagendakan mengunjungi sejumlah lokasi, yakni posko penanganan bencana hingga beberapa titik terdampak gempa.
Selanjutnya, Jokowi juga meninjau lokasi pembangunan rumah khusus tahan gempa "Risha" (Rumah Instan Sederhana Sehat) bagi masyarakat terdampak bencana di Kabupaten Cianjur. Usai kunjungan, Jokowi dijadwalkan kembali ke Istana Merdeka, Jakarta, Senin sore.
Baca Juga: Gunung Semeru kembali luncurkan awan panas guguran, ini kondisi terbaru
Turut mendampingi Presiden dalam kunjungannya ke Cianjur ialah Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, dan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Suharyanto.
Artikel Terkait
Relawan dan ASN BPBD Salatiga diberangkatkan ke Cianjur untuk membantu korban gempa Cianjur
Jumlah pengungsi korban gempa Cianjur sebanyak 108.720 jiwa
Delapan orang hilang akibat gempa Cianjur masih dicari Tim SAR, ini data terbaru
Tangani warga terdampak gempa Cianjur, Polri bentuk Satgas Kesehatan, ini tugasnya
16 hektar lahan relokasi disiapkan pemerintah untuk warga terdampak gempa Cianjur, ini lokasinya