HARIAN MERAPI - Ditlantas Polda DIY menggelar apel Patroli Keamanan Sekolah (PKS) se-DIY, di kawasan Jalan Sudirman Yogya, Senin (14/11/2022). Apel dipimpin oleh Dirlantas Polda DIY Kombes Pol Alfian Nurrizal SIK.
"Melalui patroli keamanan sekolah kita kuatkan etika berlalu lintas sejak dini," kata Kombes Pol Alfian, didampingi Ps Kasi Audit dan Inspeksi ditlantas Polda DIY AKP Amir Mahmud, di sela-sela apel PKS.
Dengan adanya PKS ini diharapkan para siswa, bisa meningkatkan kesadaran sehingga terciptanya, keamanan, ketertiban, keselamatan berlalu lintas di jalan raya. Sehingga angka kecelakaan bisa ditekan.
Ia juga memerintahkan Kasat Lantas jajaran untuk melakukan pengawasan setiap PKS yang melakukan pengaturan di jalan.
"Ini juga untuk mengedukasi adik-adik, sehingga ketika dewasa bisa menjadi generasi tertib lalulintas," ucapnya.
Lanjut Kombes Pol Alfian, apel PKS sangat perlu dilakukan mengingat Yogyakarta menempati peringkat ke 4 dengan angka kecelakaan tertinggi di Indonesia.
"Walaupun DIY hanya 5 Kabupaten/Kota, tapi ini no 4," jelasnya.
Artikel Terkait
Kecelakaan maut di Tol Kejapanan arah Sidoarjo, 3 orang tewas akibat bus tabrak pembatas jalan
Satlantas Polres Boyolali gencarkan sosialisasi untuk tekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas
Operasi Zebra Candi 2022 Polres Temanggung salurkan bantuan kursi roda kepada korban kecelakaan lalu lintas
Pengalaman misteri Ajib guru SD di desa yang pagi itu terlambat ke sekolah, ternyata mengalami kecelakaan
Pengalaman misteri Beno memungut kaca spion sepedamotor bekas kecelakaan lalu lintas