Sport Center Salatiga Tak Kunjung Terwujud, Ternyata Sudah Dirintis Sejak 16 Tahun Silam Demi Kota Olahraga

- Selasa, 23 Mei 2023 | 08:20 WIB
Dua Atlet Wushu Peraih Medali Emas SEA Games Kamboja 2023 asal Salatiga saat Diterima Pj Walikota Salatiga, Sinoeng N Rachmadi.  (Foto: Edy Susanto HM)
Dua Atlet Wushu Peraih Medali Emas SEA Games Kamboja 2023 asal Salatiga saat Diterima Pj Walikota Salatiga, Sinoeng N Rachmadi. (Foto: Edy Susanto HM)

HARIAN MERAPI - Kota Salatiga, Jawa Tengah merupakan sebuah kota kecil yang memiliki potensi luar biasa, terutama bidang olahraga.

Tidak sedikit atlet ngetop tingkat tingkat nasional dan dunia. Pelari tim Jateng terkuat berasal dari Salatiga.

Atlet beladiri juga bermunculan ngetop dari Kota Salatiga ini. Begitu dengar atlet asal Salatiga, ibaratnya lawan mulai minder duluan.

Baca Juga: Fasilitas Olahraga Masih Minim, Pj Walikota Salatiga Siap Gelontorkan Rp 30 Miliar untuk Bangun Sport Center

Bahkan Pemkot Salatiga dan beberapa tokoh Salatiga berusaha untuk mewujudkan Kota Salatiga sebagai Kota Olahraga di Jateng maupun di Indonesia.

Menurut beberapa tokoh olahraga di Salatiga menceritakan bagaimana upaya untuk mewujudkan sarana prasarana olahraga yang sepadan dengan prestasi yang diraihnya.

Yakni mewujudkan kawasan Sport Center Salatiga (SCS) yang hingga kini belum ada embrionya sama sekali.

Baca Juga: Kemenpora siapkan Liga Tarkam untuk usia dini, ini tujuannya

Ternyata SCS ini telah dirintis oleh Pemkot Salatiga sekitar tahun 2007 ketika Walikota Salatiga dijabat John Manoppo.

Saat itu dilakukan survei lokasi calon kawasan Sport Center Salatiga untuk memberikan fasilitas olahraga yang baik kepada bibit-bibit unggul di Salatiga.

"Studi soal Sport Center Salatiga sudah dilakukan Pemkot Salatiga dan master plannya. Lokasinya saat itu di Kecandran dekat RPH Salatiga. Pada zaman walikota Pak John Manoppo. Hanya saja DEDnya belum lengkap," cerita tokoh olahraga Salatiga, Sulis yang juga pengurus KONI Salatiga, Senin (22/5/2023).

Tentu Sport Center Salatiga, diharapkan bisa segera terwujud dan warga Salatiga menunggu kapan terealisasi.

Baca Juga: Diikuti 2.500 Pelari, Ambarrukmo Volcano Run 2023 Suguhkan Pemandangan Menawan Gunung Merapi

Ungkapan Penjabat (Pj) Walikota Salatiga, Sinoeng N Rachmadi tentang siap untuk alokasi dana Rp 25-30 miliar untuk membangun Sport Center Salatiga menjadi angin segar semangat insan olahraga di Salatiga.

"Kalau apa yang dikatakan Pak Pj Walikota Salatiga (Pak Sinoeng) terwujud Salatiga akan benar-benar menjadi Kota Olahraga, " ujar beberapa warga di Salatiga.

Halaman:

Editor: Sutriono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X