The Daddies minta maaf ke lawan usai lolos ke semifinal All England 2023, ada kesalahan apa?

- Sabtu, 18 Maret 2023 | 07:36 WIB
The Daddies lolos ke semifinal All England 2023 di Birmingham Inggris. (pbsi.id)
The Daddies lolos ke semifinal All England 2023 di Birmingham Inggris. (pbsi.id)

HARIAN MERAPI - Pasangan ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang dijuluki The Daddies lolos ke semifinal All England 2023.

Lolosnya The Daddies ke semifinal All England 2023 berkat kemenangan atas pasangan China Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi di Birmingham Inggris, Jumat (17/3/2023) malam WIB.

The Daddies yang merupakan unggulan 3 di perempatfinal All England 2023 menyingkirkan pasangan China sebagai unggulan 5 dengan skor 16-21, 21-19, 21-19.

Baca Juga: Anak Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafathar Tak Tahu Ada Uang Dua Ribu, Fadil Jaidi Kaget!

Di semifinal yang dimainkan Sabtu (18/3/2023), The Daddies akan menghadapi pasangan China, Liang Wei Keng/Wang Chang.

Liang Wei Keng/Wang Chang lolos ke semifinal All England 2023 berkat kemenangan atas ganda putra Indonesia lainnya, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dengan skor 13-21 21-19 21-18.

Usai pertandingan Mohammad Ahsan mengucap syukur alhamdulillah sudah bisa melewati pertandingan yang menurutnya luar biasa.

"Kami sudah tertinggal lalu bisa menyusul dan menang," kata Ahsan.

Baca Juga: Kapan awal Ramadhan 1444 Hijriah, Kemenag DIY : Kemungkinan bersamaan 23 Maret

Dia juga meminta maaf kepada pasangan China Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi karena selebrasinya usai menang.

"Saya memohon maaf kepada lawan hari ini karena selebrasi saya tadi berlebihan," kata Mohammad Ahsan seperti dilansir laman resmi PBSI.

"Murni karena refleks lega setelah tertekan dari awal dan akhirnya bisa menang," lanjutnya.

"Di gim kedua kami merasa mau unggul berapapun, kalau lawan mereka pasti seperti itu ya," papar Ahsan.

Baca Juga: Gubernur Jateng sidak perbaikan Jembatan Juwana malam Jumat, ada apa?

Halaman:

Editor: Husein Effendi

Sumber: pbsi.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

LavAni Pertahankan Gelar Juara Proliga

Senin, 20 Maret 2023 | 07:30 WIB

Fajar-Rian Ukir Gelar Perdana All England 2023

Senin, 20 Maret 2023 | 06:15 WIB
X