SD Negeri Godean 3 Ulang Tahun, Anggota Legislatif, Sekda Hingga Bupati Sleman Beri Ucapan Selamat

- Minggu, 19 Maret 2023 | 17:25 WIB
Bupati Sleman (tengah) ketika menghadiri rangkaian peringatan HUT ke-55 SD Negeri Godean 3 di Lapangan Sidoluhur.  (Foto: Sulistyanto)
Bupati Sleman (tengah) ketika menghadiri rangkaian peringatan HUT ke-55 SD Negeri Godean 3 di Lapangan Sidoluhur. (Foto: Sulistyanto)

HARIAN MERAPI – Rangkaian peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-55 SD Negeri Godean 3 Sleman dilaksanakan sejak Kamis hingga Minggu (16-19/3/2023). Sebagai puncaknya digelar pada hari terakhir, yakni senam massal di Lapangan Sidoluhur dan dihadiri Bupati Sleman, Dra Hj Kustini Sri Purnomo.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Sleman melaksanakan potong tumpeng yang diserahkan kepada Kepala Sekolah SD Negeri Godean 3, Yuriah SPd. Secara simbolis memberikan paket sembako juga kepada sebagian orangtua/wali siswa maupun warga di sekitar sekolah setempat.

Saat potong tumpeng dan memberikan paket sembako secara simbolis, Bupati Sleman, Hj Kustini antara lain didampingi Drs H Sri Purnomo MSi (mantan Bupati Sleman), Drs Ery Widaryana MM (Kepala Dinas Pendidikan Sleman), panewu Godean, lurah Sidoluhur dan sejumlah tokoh masyarakat.

Baca Juga: Terima Nomor Pokok Sekolah Nasional, GIS Jogja Resmi Jadi Satuan Pendidikan di Sleman

“Saya secara pribadi dan mewakili Pemerintah Kabupaten Sleman mengucapkan selamat dan sukses kepada SD Negeri Godean 3 yang saat ini memperingati hari jadinya ke-55 tahun,” ungkap Hj Kustini.

Dengan dilaksanakannya bakti sosial dengan pemberian 30 paket sembako, ungkap Bupati Sleman, merupakan bagian dari rasa peduli pihak sekolah. Sedangkan dengan senam massal akan mendukung hidup sehat di masyarakat.

“Selain itu, bagian dari mewujudkan generasi sehat yang akan meneruskan pembangunan di Kabupaten Sleman,” paparnya.

Baca Juga: PWI DIY Kembali Gelar Jalan Sehat HPN 2023

Sedangkan Kepala SD Negeri Godean 3, Yuriah SPd mengungkapkan, hari pertama pelaksanaan peringatan HUT ke-55 sekolah setempat, yaitu malam refleksi serta doa bersama. Sedangkan pada hari ketiga, lomba mewarnai, gelar/pameran karya siswa dan pentas seni.

Menurutnya, pada kesempatan tersebut, Sekda Sleman H Harda Kiswaya SE MSi dan anggota legislatif (DPRD) Sleman, Untung Basuki Rahmad SAg menyempatkan hadir. Anggota legislatif lainnya yang berasal dari Godean maupun Moyudan Sleman pun hadir dalam rangkaian acara HUT ke-55 SDN Godean 3, meski datangnya tak bersamaan.

Baca Juga: Dwiki Dharmawan kolaborasi dengan Sang Surya Philharmonic Orchestra dan kelompok paduan suara mahasiswa

Misalnya, ada H Sadar Narimo SAg SH dan H Sofyan Setyo Darmawan ST MEng (DPRD DIY) serta Muh Zuhdan SPd MAP (DPRD Sleman). Semua memberikan ucapan selamat dan berharap SD Negeri Godean 3 bisa terus maju, berkembang dan sukses.

“Kami juga sangat berterima kasih kepada berbagai pihak yang tak dapat disebut satu per satu, sehingga rangkaian acara HUT ke-55 SD Negeri Godean 3 berjalan lancar dan sukses,” tandas Yuriah.

Suatu hal membahagiakan dan membanggakan pula, sebutnya, sebagian alumni SD Negeri Godean 3 yang menamakan diri Tim Hore banyak membantu sejak persiapan acara, termasuk membantu mencarikan sponsor kegiatan dan peserta bazaar.

Adapun instruktur senam massal sebagai puncak kegiatan HUT ke-55 SDN Godean 3, yaitu Mrs Sri, Ema dan Winarni. Ada pula salah satu alumni yang tergabung dalam tim hiburan Yuli Production memberikan hiburan organ tunggal di sela-sela pembagian doorprice.

Halaman:

Editor: Sutriono

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X